SENANGNYA MENANAM

Pada hari Senin, 24 Februari 2020, anak-anak TK Strada Kampung sawah melakukan kegiatan Menanam TOGA ( Tanaman Obat Keluarga ). Sesuai dengan tema “ Tanaman Obat “, kegiatan ini bertujuan mengenalkan lebih dekat macam-macam dan kegunaan tanaman obat yang ada disekitar anak-anak.

Dalam proses kegiatan ini, anak-anak membawa sendiri botol bekas air mineral / polybag yang akan digunakan sebagai pot atau media tanam. Sebelum praktek menanam, anak-anak dijelaskan terlebih dahulu mengenai berbagai jenis tanaman obat dan kegunaannya. Setelah mendengar penjelasan anak-anak langsung mempraktikan cara menanam.

Diawali dengan mengisi media tanam, anak-anak sangat antusias mengisi media tanam dengan tanah, dan mereka tidak merasa jijik atau takut. Setelah itu, anak-anak memasukan benih tanaman pada media tanah, benih yang digunakan yaitu sirih, jahe, kunyit, kencur, temu kunci, lengkuas, bawang merah dan bawang putih. Setelah benih selesai dimasukan, anak-anak merapikan dan mengatur sendiri tanaman yang mereka tanam.

Melalui kegiatan ini, anak-anak diajak untuk menyanyangi dan menghargai berbagai macam tanaman yang diciptakan. Selain itu, anak-anak diajak untuk lebih bersabar ketika melakukan sebuah proses. Sehingga pada akhirnya, anak-anak pun dapat mengetahui bahwa segala hal termasuk menanam memerlukan proses.

Sebarkan artikel ini