Kamis, 1 Juni 2023, merupakan hari kelahiran Pancasila. Pancasila adalah dasar negara kita Indonesia, ideologi utama yang kita anut dan tanamkan. Namun semakin tua umurnya, terutama pada zaman sekarang dimana Pancasila seakan tidak tertanam dalam diri kita. Maka dari itu perlu ditanamkan moral Pancasila ke dalam hati generasi muda kita. Salah satu hal yang bisa dilakukan guna menanamkan jiwa nasionalisme dan jiwa Pancasila dalam hati adalah memperingati Hari Kelahiran Pancasila yang jatuh setiap tanggal 1 Juni.

Anak-anak TK Strada Kampung Sawah mulai dari kelompok A, B1 dan B2 ikut berpartisipasi dalam Upacara Peringatan Hari Kelahiran Pancasila dengan mengikuti upacara secara daring atau melalui televisi di rumah masing-masing.

Harapannya pada anak- anak dapat melestarikan nilai-nilai Pancasila dan mengingatkan kembali perjuangan para pahlawan pada anak-anak usia dini. Selain itu supaya anak-anak akan tertanam jiwa kepahlawan dan patriot, sehingga dimasa yang akan datang sebagai generasi yang siap memimpin cinta pada bangsa dan negaranya.

Sebarkan artikel ini