TK Strada Kampung Sawah mendapatkan kunjungan dari PT Yakult Indonesia Persada, Jumat 1 September 2023. Pada kesempatan kali ini Yakult mengadakan kegiatan penyuluhan edukasi. Kegiatan ini untuk memberikan edukasi kepada anak-anak tentang manfaat yakult bagi kesehatan. Manfaat minum yakult setiap hari dapat membantu mencegah gangguan pencernaan seperti diare, sembelit, mengurangi pertumbuhan bakteri jahat, serta membantu meningkatkan daya tahan tubuh.

PT Yakult mengadakan pemutaran film yang diikuti oleh kelompok A, B1 dan B2 dan dilakukan secara bergantian. Anak-anak sangat antusias dan gembira mengikuti acara tersebut. Yakult (Yakuruto) ditemukan oleh doktor Minoru Shirota pada 1930. Yakult adalah minuman probiotik mirip yogurt yang dibuat dari fermentasi skimmed milk dan gula dengan bakteri Lactobacillus casei. Karena L. casei Shirota dapat ditemui dalam sistem pencernaan.

Kegiatan terakhir yang dilakukan adalah minum Yakult bersama. Sebelum kegiatan minum yakult bersama, anak-anak diminta untuk mengucapkan jargon “Cintai Ususmu Minum Yakult Setiap Hari”. Anak-anak terlihat sangat antusias dan senang sekali.

Sebarkan artikel ini