Penerimaan Murid Baru sudah dibuka mulai dari bulan Oktober 2022. TK Strada Kampung Sawah menyambutnya dengan antusias. Langkah awal PMB kami mulai dengan memasang poster di sosial media tak lupa kami juga memberikan link pendaftaran, hal ini supaya memudahkan calon orangtua murid baru untuk mendaftarkan putra dan putrinya di TK Strada Kampung Sawah.

Antusias dari calon orangtua murid baru begitu besar, sampai pada tanggal 5 November 2022 kami melaksanakan wawancara kepada calon orangtua murid. Wawancara dimulai pada pukul 07.30 WIB sebelumnya para calon orangtua murid sudah diberikan undangan untuk menentukan jam berapa mereka harus datang ke TK. TK Strada Kampung Sawah memberikan waktu 20 menit setiap calon orangtua murid hal ini supaya tidak terjadi kerumunan mengingat masih dalam pandemic covid-19.

TK Strada Kampung Sawah membuka 3 ruangan. Ruangan 1 bersama Bu Sisca, ruang 2 bersama Bu Lusi dan ruang 3 bersama Bu Maria. Wawancara berjalan lancar dari awal sampai akhir. Semoga ini menjadi awal yang baik, bagi TK Strada Kampung Sawah di Tahun Pelajaran 2023/2024 dan apa yang menjadi target kami dapat tercapai.

Terima Kasih atas semua pihak yang sudah bekerjasama dan mohon doa, dukungannya hingga proses PMB ini berakhir.

Sebarkan artikel ini